Logo Google Berubah Lagi

Hari
Ada apa lagi nih logo google berubah lagi jadi bergaris-garis seperti barkode ? Mungkin bagi sebagian besar netter berubahnya logo google bergaris-garis seperti barkode, kepala mahatma, berbentuk bunga dll. Hal itu sudah biasa dilakukan google di setiap moment atau pada situasi tertentu biasanya berkaitan dengan peringatan hari-hari besar di beberapa negara dunia. Logo barcode Google saat ini muncul setelah bulan lalu mengeluarkan logo dobel LL ( hari ulang tahunnya) dan serangkaian logo unik lainnya termasuk perubahan pada peringatan hari kelahiran Gandhi dan novelis fenomenal H.G Wells. Jika saat ini google merubah logonya menjadi barkode, karena google juga ingin memberitahukan pada dunia, bahwa hari ini 7 Oktober 1952 adalah hari di mana seorang ilmuwan Joseph Woodland dan Bernard Silver menemukan dan mematenkan Barkode, setelah sebelumnya mempelajari tesis tahun 1932 tentang otomatisasi dalam toko yang disusun oleh seorang mahasiswa bisnis bernama Wallace Flint.


Barcode merupakan perwakilan data yang dapat dibaca melalui mesin optik. Awalnya, barcode mewakili data dalam lebar atau baris dan spasi garis parallel. Dapat disebut juga sebagai linear, Barcode biasanya digunakan untuk melacak item mulai dari barang-barang kelontong hingga sewa mobil, dari surat hingga parsel, serta tiket bioskop dan bahkan limbah nuklir dan DNA.
Saat ini logo google versi barcode dapat dilihat di Australia, Selandia Baru, Indonesia serta beberapa negara lainnya di Asia.

Jika sebelumnya peristiwa-peristiwa di dunia hanya bisa dinikmati dan dilihat di Google pusat dan beberapa negara saja, kini Indonesia pun melalui Google.co.id, juga turut memeriahkan peringatan-peringatan bersejarah termasuk hari ini.

Share on :